Preloader logo

HABIB RIZIEQ ADUKAN 3 KAPOLDA, DPR APRESIASI LANGKAH HUKUM GNPF MUI

BANDUNG (sigabah.com)— Komisi III DPR RI mengapresiasi langkah hukum yang ditempuh Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) MUI dalam menyelesaikan permasalahan yang dihadapi.

Hal itu disampaikan saat Komisi III menerima audiensi GNPF MUI ke DPR di Ruang Rapat Komisi III, Senayan, Jakarta, Selasa (17/01/2017).

“Kita bangga bahwa ulama-ulama kita lebih paham dan mengerti hukum. Rasanya saya ingin belajar lagi malah,” ujar anggota Komisi III Aboe Bakar Al-Habsyi.

Komisi III DPR akan Panggil Kapolri Terkait Kasus GMBI

Hal senada juga diungkapkan anggota Komisi III dari Fraksi Partai Gerindra, Muhammad Syafi’i.

Ia menyatakan, permohonan Ketua Dewan Pembina GNPF MUI Habib Rizieq Shihab sudah sangat tepat dengan mendatangi Mabes Polri dan DPR.

“Saya mengapresiasi langkah ulama, dalam mengatasi persoalan hari ini. Semua dengan cara-cara yang memenuhi prosedur konstitusional,” ucapnya.

Romo Syafi’i, panggilannya, menyatakan, upaya yang ditempuh oleh Habib Rizieq menepis anggapan bahwa selama ini kelompoknya dianggap tidak paham hukum dan terkesan anarkistis.

Datangi Mabes Polri, Ribuan Umat Islam Tuntut Polisi Adil Tegakkan Hukum atas GMBI

Keberatan Terkait 3 Kapolda

Dalam kesempatan itu, Habib Rizieq menyampaikan keberatannya atas persoalan terkait Kapolda Jawa Barat (Jabar) Irjen Pol Anton Charliyan, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Iriawan, dan Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar) Irjen Pol Musyafak.

Dalam hal ini, Kapolda Jabar terkait kasus penyerangan massa berseragam LSM Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) kepada massa umat Islam termasuk FPI di Bandung, Jabar (12/01/2017).

Sejumlah Anggota FPI Diserang Anggota Ormas Seusai Kawal Pemeriksaan Habib Rizieq

Kapolda Metro terkait peristiwa penembakan saat Aksi Damai 411 atau Aksi Bela Islam II di Jakarta (04/11/2016).

Dor! Pak Polisi, Jangan Tembaki Ulama Kami

Sedangkan Kapolda Kalbar terkait kasus pengadangan atas Wasekjen MUI Tengku Zulkarnain oleh sekelompok mengatasnamakan masyarakat Dayak di Sintang, Kalbar (12/01/2017).

Penjelasan MUI Pusat soal Pengadangan Tengku Zulkarnain di Bandara Sintang

Hal terkait disampaikan Habib Rizieq ke kepolisian dalam aksi damai bersama ribuan umat Islam di Mabes Polri, Jakarta, Senin (16/01/2017) pekan ini.*

Rep: Yahya G Nasrullah

Editor: Muhammad Abdus Syakur

Sumber: hidayatullah.com

Your email address will not be published. Required fields are marked *

#main-content .dfd-content-wrap {margin: 0px;} #main-content .dfd-content-wrap > article {padding: 0px;}@media only screen and (min-width: 1101px) {#layout.dfd-portfolio-loop > .row.full-width > .blog-section.no-sidebars,#layout.dfd-gallery-loop > .row.full-width > .blog-section.no-sidebars {padding: 0 0px;}#layout.dfd-portfolio-loop > .row.full-width > .blog-section.no-sidebars > #main-content > .dfd-content-wrap:first-child,#layout.dfd-gallery-loop > .row.full-width > .blog-section.no-sidebars > #main-content > .dfd-content-wrap:first-child {border-top: 0px solid transparent; border-bottom: 0px solid transparent;}#layout.dfd-portfolio-loop > .row.full-width #right-sidebar,#layout.dfd-gallery-loop > .row.full-width #right-sidebar {padding-top: 0px;padding-bottom: 0px;}#layout.dfd-portfolio-loop > .row.full-width > .blog-section.no-sidebars .sort-panel,#layout.dfd-gallery-loop > .row.full-width > .blog-section.no-sidebars .sort-panel {margin-left: -0px;margin-right: -0px;}}#layout .dfd-content-wrap.layout-side-image,#layout > .row.full-width .dfd-content-wrap.layout-side-image {margin-left: 0;margin-right: 0;}